Resep Membuat Opor Ayam Enak

Resep Membuat Opor Ayam Enak - Kami berikan resep opor Ayam untuk anda yang sedang ingin membuat hidangan spesial tapi tidak ribet dalam pembuatanya? Opor Ayam dapat menjadi pilihan anda. Selain proses pembuatanya yang sederhana cita rasa yang dihasilkan juga sangat prima . Hidangan berbahan dasar daging ayam ini sangat pas disajikan untuk keluarga anda. Berikut Resep Membuat Opor Ayam Enak selengkapnya

Resep Membuat Opor Ayam Enak

Resep Masakan Opor Ayam Enak


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 ekor ayam negeri, dipotong 10 bagian
2 lembar daun salam
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
1.500 ml santan dari 1 butir kelapa
3 1/4 sendok teh garam
1 sendok makan gula pasir
2 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
5 butir kemiri, sangrai
1 1/2 sendok teh ketumbar sangrai
1/4 sendok teh jintan

Cara membuat:
Tumis bumbu halus sampai harum.Masukkan daun salam, serai, dan lengkuas. Tumis sampai harum.
Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
Tuangkan santan, garam, dan gula pasir. Masak sambil diaduk sampai ayam matang dan empuk.


Untuk 10 porsi


Dan itu dia Resep Membuat Opor Ayam Enak yang kali ini dapat kami berikan kepada anda para penikmat Kuliner Nusantara . Selamat mencoba dan bagi anda yang ingin melihat atau mencoba membuat hidangan yang lainnya, maka anda bisa mencoba melihat Resep Cara Membuat Bakso Goreng atau Resep Cara Membuat Nugget Ayam Putih Telur . Selamat mencoba dan terimakasih.

Tinggalkan Komentar: